SINARHARAPAN--Gempa magnitudo 4.2 menggetarkan wilayah Belu dan Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Kamis (8/6) petang tadi.
Menurut BMKG, gempa terjadi pada pukul 18.33 WIB.
Sumber gempa berada di darat dengan kedalaman 10 km dibawah permukaan bumi. Lokasinya sekitar 14 km sebelah tenggara Belu.
-
Getaran gempa, menurut BMKG, dirasakan dalam skala II-III MMI di Malaka.
Belum dioerileh laporan mengenai dampak kerusakan akibat gempa tersebut.