Munas Hipmi Sempat Diwarnai Keributan dan Adu Jotos

- Selasa, 22 November 2022 | 10:49 WIB

Kapolres Solo Kombes Pol Iwan Saktiadi saat menenangkan peserta Munas Hipmi yang akan masuk venue di Hotel Alila Solo, Senin (21/11/2022). (Solopos/Afifa Enggar Wulandari)

SINAR HARAPAN--Musyawarah Nasional (Munas) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) XVII yang diselenggarakan di Kota Solo, Jawa Tengah, berlanjut hari ini meski sempat terjadi kericuhan dan diwarani adu jotos pada Senin malam. 

Dari video yang beredar di pesan berjejaring, tampak sejumlah peserta melakukan protes hingga maju ke area panggung Munas.

Sejumlah peserta tampak melerai dan meminta peserta lainnya turun dari panggung Munas. “Turun semuanya, turun semuanya!” teriak seseorang yang terekam dalam video.

Kemudian ada suara peserta perempuan yang tampak panik dan menyayangkan kejadian tersebut. “Ya Allah apa ini? Ya Allah, jangan kayak gini, ya Allah,” ujar suara perempuan itu.

Dikutip dari Solopos.com, ada juga di bagian lain video tampak kericuhan di luar panggung hingga peserta adu jotos dan mengeluarkan tendangan.

Peristiwa tersebut dikabarkan terjadi Senin sebelum pukul 24.00 WIB yang melibatkan peserta dari Jakarta dan Gorontalo. Disebutkan pula, meski sempat memanas, agenda Munas Selasa (22/11/2022) hari ini dijadwalkan akan tetap berlanjut.

Suasana panas sebenarnya sudah muncul saat pembukaan Munas tersebut. Pada Senin sekitar pukul 10.20 WIB puluhan peserta sempat tidak bisa masuk ke ruang penyelenggaraan Munas Hipmi.

Mereka berusaha mendorong pintu check in venue. Situasi tersebut berlangsung sekitar 30 menit hingga akhirnya Kapolres Solo, Iwan Saktiadi mengimbau peserta agar kondusif dan kooperatif.

Keributan ini terjadi saat Munas diskors karena kondisi sedang tidak kondusif akibat banyaknya interupsi, Senin (21/11/2022), sekitar pukul 23.00 WIB. Korban berinisial MAA (40) warga Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, yang mengalami luka dan dibawa ke Rumah Sakit Dr Moewardi, Kota Solo.

Sementara itu, Ketua Organizing Committe (OC) Munas Hipmi XVII Muhammad Ali Affandi, saat dikonfirmasi, membenarkan adanya keributan tersebut. "Ini lagi saya cek (penyebab), soalnya ada berbagai macam versi (kejadian)," kata Muhammad Ali Affandi, dikutip Kompas.com, Selasa (22/11/2022).

Rencananya, hari ini akan berlangsung sidang pleno IV berupa rangkaian pemilihan hingga penetapan Ketua Umum BPP Hipmi periode 2022-2025. Berdasarkan informasi yang diperoleh Solopos.com, ada tiga calon yang siap bersaing memperebutkan kursi Ketua Umum Hipmi.

Munas Hipmi berlanjut hari ini dengan agenda pemilihan ketua umum baru untuk kepemimpinan periode 2022-2025. Agenda pemilihan dilaksanakan melalui Sidang Pleno IV di Hotel Alila Solo, Selasa, 22 November 2022. 

Ada tiga kandidat dalam pemilihan ketua umum BPP Hipmi tersebut, yaitu Akbar Himawan Buchari, Bagas Adhadirgha, dan Anggawira. 

 

 

Editor: Banjar Chaeruddin

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X