SINAR HARAPAN - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar kembali menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat 28 April 2023 sore.
Kedatangan Muhaimin itu dalam rangka silaturahim dan halalbihalal Idul Fitri 1444 Hijriah kedua partai yang tergabung dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) tersebut.
Berdasarkan pantauan di lokasi, Jumat sore, Muhaimin tiba di kediaman Prabowo sekira pukul 16.55 WIB dengan didampingi oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PKB Hasanuddin Wahid, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid, dan Wakil Sekretaris Jenderal PKB Syaiful Huda.
Baca Juga: Poltracking: Elektabilitas Erick Thohir Tertinggi sebagai Cawapres
Adapun dari pihak Partai Gerindra, Prabowo selaku tuan rumah didampingi oleh Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sugiono, Wakil Ketua Dewan Pembina Irjen Pol. (Purn) Mochamad Iriawan atau Iwan Bule, Ketua Umum PP Gerakan Muslim Indonesia Raya (Gemira) Gus Irfan Yusuf Hasyim, dan jajaran lainnya.
Setibanya di lokasi Prabowo, Muhaimin beserta jajaran DPP PKB kemudian saling berjabat tangan dengan Prabowo dan jajaran Partai Gerindra lainnya.
Usai menyapa para awak media, kedua ketua umum parpol anggota Koalisi KIR beserta jajaran partai masing-masing masuk ke dalam kediaman Prabowo untuk melangsungkan pembahasan internal.
Baca Juga: Gempa Magnitudo 6,0 Guncang Wilayah Papua Barat
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid mengatakan Muhaimin Iskandar dan Prabowo Subianto akan melakukan pertemuan di Jakarta, Jumat sore.
"Insyaallah jam 16.00, pertemuan Ketum PKB dan Ketum Gerindra," kata Jazilul Fawaid dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat.
Dia menyebut pertemuan tersebut dalam rangka silaturahim dan halalbihalal Idul Fitri 1444 Hijriah kedua partai.
Baca Juga: Survei Poltracking Sebut Prabowo Subianto Pimpin Elektabilitas Capres 2024
"Tentu terkait juga masa depan KKIR," kata Jazilul.
Pada 10 April lalu, Prabowo Subianto juga menerima kunjungan Muhaimin Iskandar di kediamannya di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Pertemuan itu membahas hasil pertemuan antara Partai Gerindra dengan partai-partai pendukung Pemerintah terkait koalisi besar dalam menghadapi Pemilu dan Pilpres 2024.***
Artikel Terkait
Muhaimin Iskandar Dipanggil KPK Hari Ini
PKB Usung Prabowo-Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024
Ijtima Ulama Tugasi Muhaimin Iskandar Agar PKB Capai Target Tiga Besar Dalam Pemilu 2024
Kehadiran dan Pernyataan Ma'ruf Amin Dinilai Sinyal Dukungan Untuk Muhaimin Iskandar
Muhaimin Iskandar Optimistis Hakim Mahkamah Konstitusi Bakal Tolak Proporsional Tertutup
Kandas, Hakim Tolak Gugatan MAKI Terkait Korupsi "Kardus Durian" Yang Diduga Libatkan Muhaimin Iskandar
Sekjen PDI Perjuangan Hasto Sebut Jokowi Telah Komunikasikan Pertemuan dengan Prabowo
Prabowo Subianto Silaturahim ke Kediaman Jokowi di Surakarta dan Makan Siang Bersama
Jokowi dan Prabowo Berbincang Hangat hingga Tersenyum Lebar
Prabowo Sebut Tidak Ada Pembicaraan Terlalu Politis dengan Jokowi Saat Bersilaturahim
Sandiaga Uno Resmi Pindah Partai Dari Gerindra ke PPP.Tapi Surat Pamitannya Belum Dibuka Prabowo
Pengamat Politik Sebut Bukan Mustahil Prabowo Menjadi Cawapres Mendampingi Ganjar di Pilpres 2024
Anak Ahmad Dhani, Al Ghazali Mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024
Bergabung ke Gerindra, Iwan Bule Disebut Maju di Pilkada Jabar, Ini Tanggapan Prabowo Subianto
Sore Ini Muhaimin dan Prabowo Bertemu, Selain Silaturahim Juga Bahas Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya