SINAR HARAPAN - Romelu Lukaku akhirnya kembali ke Inter Milan. Kembalinya Lulaku dari Chelsea diumumkan pihak Inter Milan pada Kamis 30 Juni 2022 dini hari WIB.
Lantas apa komentar Lukaku setelah kembali resmi kembali berseragam Inter Milan?
Dilansir dari situs resmi Inter Milan, Romelu Lukaku mengaku bahagia. Ia merasa seperti balik ke rumah.
Dia mengatakan, dirinya sangat gembira bisa balik ke Giuseppe setelah melalui masa-masa sulit di Chelsea.
"Ini seperti pulang ke rumah. Saya dan keluarga saya sangat bahagia di sini berkat orang-orang, para penggemar, dan rekan satu tim saya," ujar Lukaku.
"Sejak hari pertama saya tiba di sini, semua orang membantu saya beradaptasi. Saya sangat senang. Saya menjaga rumah saya di sini ketika saya pergi ke Inggris. Jadi itu berarti sesuatu. Saya senang bisa kembali dan sekarang saya tidak sabar untuk pergi ke sana bersama rekan satu tim saya," ia menambahkan.***