Hati-hati! Mobil Muatan Galon Air Kecelakaan di Tol Cibubur

- Jumat, 13 November 2020 | 06:23 WIB
Ilustrasi kecelakaan.
Ilustrasi kecelakaan.

JAKARTA - Pengguna yang ingin masuk Tol Cibubur pagi ini agar hati-hati karena ada kecelakaan kendaraan bermuatan galon air di ruas jalan tol tersebut Km 13 arah Jakarta. Arus lalu lintas macet menjelang lokasi kecelakaan di kedua arah.

Petugas PT Jasa Marga, Nugroho membenarkan kejadian itu saat dikonfirmasi, Jumat (13/11/2020) pagi ini. "Benar ada kendaraan muatan galon air kecelakaan. Sementara (lalu lintas) padat menjelang lokasi," katanya.

Dia menjelaskan, kecelakaan terjadi sekitar pukul 04.00 WIB. Nugroho mengatakan, kepadatan juga terjadi di arah Jakarta menuju Bogor. Hal itu dikarenakan ada muatan galon air kendaraan tersebut yang menutup sebagian jalur."Arah sebaliknya, arah ke Bogor juga mengalami kepadatan menjelang lokasi dikarenakan ada muatan galon air yang sampai ke lajur seberang," ujarnya.

Saat ini kecelakaan itu sudah ditangani petugas. Ia mengatakan, informasi sementara kecelakaan tunggal."Informasinya kecelakaan tunggal," tuturnya.(*)

Editor: editor2

Tags

Terkini

Sebagian Wilayah Jakarta Diguyur Hujan Siang Hari

Senin, 20 Maret 2023 | 05:54 WIB
X