Prakiraan Cuaca untuk Jakarta dan Kepualauan Seribu, Ada Potensi Hujan Ringan di Siang Hari

- Minggu, 21 Mei 2023 | 08:26 WIB
Ilustrasi - Prakiraan cuaca untuk wilayah Jakarta hari ini, ada potensi hujan ringan. (Pinterest)
Ilustrasi - Prakiraan cuaca untuk wilayah Jakarta hari ini, ada potensi hujan ringan. (Pinterest)

SINAR HARAPAN - BADAN Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Minggu, memperkirakan sebagian wilayah DKI Jakarta berpotensi diguyur hujan berintensitas ringan pada siang hari.

Mengutip data yang dirilis dari situs resmi BMKG, pada pagi hari cuaca di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu diperkirakan cerah berawan.

Pada siang hari, hujan berintensitas ringan berpotensi mengguyur wilayah Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali, hingga Jayapura: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir

Sementara Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu diperkirakan berawan.

Memasuki malam hari, cuaca di wilayah Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu diramalkan berawan.

Pada Senin, (22 Mei) dinihari, BMKG memprediksi seluruh wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu cerah berawan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca untuk Jakarta, Depok, Bogor, Tangerang, dan Bekasi: Antisipasi Hujan pada Sore HariBaca Juga: Prakiraan Cuaca untuk Jakarta, Depok, Bogor, Tangerang, dan Bekasi: Antisipasi Hujan pada Sore Hari

Suhu udara di Jakarta dan Kepulauan Seribu secara umum berada pada temperatur antara 24 hingga 33 derajat Celsius, dengan kelembaban udara antara 70 hingga 90 persen.***

Editor: Rosi Maria

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

X