SINAR HARAPAN - KEMENTERIAN Kesehatan Turki melaporkan bahwa jumlah korban meninggal yang disebabkan gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 7,8 yang berpusat di Turki, Senin 6 Februari 2023, telah melonjak drastis.
Di Turki tercatat 76 orang wafat. Sementara itu, di Suriah 237 orang tewas.
Asisten Menteri Kesehatan Ahmed Dhamiriyeh menjelaskan selain 237 orang meninggal, sekitar 639 lainnya terluka.
Baca Juga: Starbucks Donasikan Rp759 Juta untuk Pulihkan Kondisi Cianjur Pasca Dihantam Gempa
Wilayah Suriah yang terkena dampak gempa terbagi antara wilayah yang dikuasai pemerintah dan yang dikuasai oposisi atau pemberontak.
Di Suriah barat laut yang dikuasai pemberontak, kelompok Pertahanan Sipil Suriah menggambarkan situasi sebagai bencana.
Bahkan, seluruh bangunan sudah runtuh dan orang-orang terjebak di bawah reruntuhan.
Baca Juga: Starbucks Donasikan Rp759 Juta untuk Pulihkan Kondisi Cianjur Pasca Dihantam Gempa
Sedangkan, Otoritas Manajemen bencana dan Darurat (AFAD) Turki melaporkan awal dari daerah yang dilanda gempa di tenggara negara tersebut menunjukkan bahwa setidaknya 76 orang tewas.
Disebutkan juga 440 orang tambahan terluka.
Terpisah Kantor Berita Turki Anadolu Agency dan media yang dikelola pemerintah, AFAD mencatat daerah yang terkena dampak antara lain Kahramanmaras, Gaziantep, Sanliurfa, Diyarbakir.
Baca Juga: Gempa 7,8 Mengguncang Gaziantep di Tenggara Turki, Bangunan-bangunan Hancur
Juga Adana, Adiyaman, Malatya, Osmaniye, Hatay dan Kilis.
Berdasarkan keterangan AFAD, terdapat 42 gempa susulan tercatat setelah gempa pada Senin.
Organisasi itu mengumumkan status bencana “level 4” dan meminta bantuan internasional.
Artikel Terkait
Turki Lakukan Persiapan Bangun Pusat Energi untuk Distribusikan Gas Rusia ke Eropa
PBB Adopsi Resolusi Bebas Sampah yang Diajukan Turki untuk Memerangi Krisis Iklim
Turki Ambil Alih Kepemimpinan Kesatuan Maritim NATO dari Tangan Inggris
Turki Batalkan Kunjungan Menteri Pertahanan Swedia, Gegara Rencana Pembakaran Alquran
Kecam Keras Pembakaran Alquran di Depan Kedutaan Turki di Swedia, MUI Sebut Rasmus Paludan Tak Beradab
Gempa 7,8 Mengguncang Gaziantep di Tenggara Turki, Bangunan-bangunan Hancur
Gempa Magnitudo 7,8 Berpusat di Turki Mengguncang Suriah, Setidaknya 2.300 Terluka dan 237 Orang Tewas