SINAR HARAPAN - SEPERTI halnya di Indonesia, masyarakat muslim Malaysia juga menyambut kemeriahan Ramadhan dan Idul Fitri.
Hal ini terlihat di berbagai pusat perbelanjaan di Malaysia, salah satunya Sunway Carnival Mall di Seberang Jaya, Penang.
Tahun ini, pusat perbelanjaan ini menyambut Hari Raya Idul Fitri dengan perayaan bertema 'Riuh Ria Raya'. Akan ditampilkan penukaran hadiah eksklusif, seni grafiti, bazar Hari Raya yang menawarkan merek-merek lokal, lokakarya menarik, dan banyak lagi yang digelar hingga 8 Mei 2022.
General Manager Sunway Carnival Mall Chai Wen Yew mengatakan Sunway Carnival Mall senang mal tersebut dapat kembali menggelar perayaan Hari Raya Idul Fitri dengan layak setelah dua tahun hiatus akibat pandemi Covid 19.
“Untuk lebih meningkatkan suasana kemeriahan, kami telah mengubah concourse kami menjadi 'kampung' yang semarak dengan motif batik," katanya seperti dilansir dari The Star.
Pembeli juga akan disambut oleh karya seni bunga yang indah dan merupakan karya seniman grafiti Abdulrashade dan timnya.
Baca Juga: Seberapa Aman Kondisi COVID 19 di Malaysia untuk Wisata Saat Ini? Simak Fakta-fakta Berikut
“Juga pastikan untuk mendaftar lokakarya interaktif kami di akhir pekan," sarannya.
“Orang tua dan anak-anak mereka akan bersenang-senang mendekorasi kue lebaran serta belajar membuat jelly 3D dan kartu hadiah Raya,” kata Chai.

Pengunjung yang hadir di mal ini juga bisa mengunjungi dekorasi tema spesial di mana pengunjung akan merasa seperti dibawa ke desa tradisional Melayu.
Baca Juga: Penting untuk Wisatamu di Malaysia! Berikut yang Harus Kamu Ketahui Soal Aplikasi MySejahtera
Dekorasi yang berwarna-warni dikelilingi oleh kembang sepatu, tanaman hijau, dan bintang-bintang yang berkilauan di bagian atas tampak menarik dan pastinya Instagrammable.
Artikel Terkait
Malaysia Terancam Diterjang Gelombang Covid-19 Varian Omicron
Malaysia Terancam Banjir Gelombang Tiga
Update Syarat Masuk ke Malaysia untuk Wisata, Tak Perlu Lagi Karantina untuk yang Sudah Divaksin, Hore!
Berikut Langkah Pengisian Aplikasi MySejahtera, Syarat Masuk ke Malaysia Tanpa Karantina, Bestie!
Sebelum Jalan-jalan, Berikut Cara Update Aplikasi MySejahtera dengan Status Tes COVID Setibanya di Malaysia