• Rabu, 27 September 2023

Calon Presiden Prancis Marine Le Pen: Pelarangan Minyak dan Impor Gas Rusia Berarti 'Harakiri' untuk Eropa

- Kamis, 21 April 2022 | 11:39 WIB
Calon Presiden Prancis Marine Le Pen. (Twitter.com/@MLP_officiel)
Calon Presiden Prancis Marine Le Pen. (Twitter.com/@MLP_officiel)

SINAR HARAPAN - CALON Presiden Prancis Marine Le Pen yakin memblokir impor minyak dan gas Rusia berarti harakiri bagi Eropa, dan tidak akan merugikan Rusia sendiri.

"Kita tidak dapat melakukan harakiri dengan harapan menyakiti Rusia," katanya dalam debat yang disiarkan televisi dengan Presiden Prancis Emmanuel Macron pada Rabu malam seperti dilansir dari TASS.

Le Pen akan menghadapi presiden petahana dalam pemilihan presiden yang dijadwalkan 24 April. Penantang sayap kanan Macron mengklaim dia menentang pengenaan embargo pada pasokan gas dan minyak Rusia karena akan membahayakan orang Prancis.

Baca Juga: Bahas Evakuasi Warga Mariupol, Macron Akan Berdiskusi dengan Putin

"Satu-satunya sanksi yang saya tidak setuju adalah pemblokiran impor minyak dan gas Rusia. Mengapa saya tidak setuju? Karena pada kenyataannya itu tidak akan merugikan Rusia dan akan sangat merugikan rakyat kita," jelasnya.

Presiden Rusia Vladimir Putin melancarkan serangan ke Ukraina pada 24 Februari 2022. Amerika Serikat, Uni Eropa, Inggris, dan sejumlah negara lain menanggapi tindakan Rusia dengan memberikan sanksi terhadap badan hukum dan fisik Rusia.***

Editor: Rosi Maria

Sumber: TASS

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X